Catatan
ini hanya sedikit dari hal yang seharusnya diketahui oleh wanita yang
mengalami kehamilan, semoga ada manfaatnya.
Ibu
hamil sangat dianjurkan untuk memperbanyak ibadah, baik melalui
sholat, mengaji, dzikir dan ibadah-ibadah lainnya yang tak lain
tujuannya agar mampu melahirkan generasi yang bertaqwa serta beramal
sholeh, dan tentunya ingin melahirkan secara lancar.
Saya membaca tentang manfaat kurma untuk ibu hamil,
ternyata buah kurma dianjurkan untuk dikonsumsi, karena kurma banyak
sekali manfaatnya bagi ibu-ibu yang akan melahirkan (kehamilan di
atas 8 bulan) dan setelah melahirkan. Tamr (kurma kering) berfungsi
untuk menguatkan sel-sel usus dan dapat membantu melancarkan saluran
kencing karena mengandung serabut-serabut yang bertugas mengontrol
laju gerak usus dan menguatkan rahim terutama ketika melahirkan.
Penelitian
yang terbaru menyatakan bahwa buah ruthab (kurma basah) mempunyai
pengaruh mengontrol laju gerak rahim dan menambah masa systolenya
(kontraksi jantung ketika darah dipompa ke pembuluh nadi). Bahkan
Alloh Subhanahu wa Ta’ala memerintahkan Maryam binti Imran untuk
memakan buah kurma ketika akan melahirkan, dikarenakan buah kurma
mengenyangkan juga membuat gerakan kontraksi rahim bertambah teratur,
sehingga Maryam dengan mudah melahirkan anaknya. Alloh SWT berfirman:
“Artinya
: Dan
goyangkanlah pangkal pohon kurma itu kearahmu, niscaya pohon itu akan
menggugurkan buah kurma yang masak kepadamu, maka makan, minum dan
bersenang hatilah kamu. Jika kamu melihat seorang manusia, maka
katakanlah, ‘Sesungguhnya aku telah bernadzar berpuasa untuk Rabb
Yang Maha Pemurah, maka aku tidak akan berbicara dengan seorang
manusia pun pada hari ini”. (Maryam : 25-26).
Hafizh
Ibnu Katsir rahimahullah membawakan perkataan ‘Amr bin Maimun di
dalam tafsirnya :
“Tidak
ada sesuatu yang lebih baik bagi perempuan nifas kecuali kurma kering
dan kurma basah”.
Dokter
Muhammad An-Nasimi dalam kitabnya, Ath-Thibb An-Nabawy wal Ilmil
Hadits (II/293-294) mengatakan, “Hikmah dari ayat yang mulia ini
secara kedokteran adalah, perempuan hamil yang akan melahirkan itu
sangat membutuhkan minuman dan makanan yang kaya akan unsur gula, hal
ini karena banyaknya kontraksi otot-otot rahim ketika akan
mengeluarkan bayi, terlebih lagi apabila hal itu membutuhkan waktu
yang lama.
Kandungan
gula dan vitamin B1 sangat membantu untuk mengontrol laju gerak rahim
dan menambah masa sistolenya (kontraksi jantung ketika darah dippompa
ke pembuluh nadi). Dan kedua unsur itu banyak terkandung dalam ruthab
(kurma basah). Kandungan gula dalam ruthab sangat mudah untuk dicerna
dengan cepat oleh tubuh”. Buah kurma matang sangat kaya dengan
unsur Kalsium dan besi. Oleh karena itu, sangat dianjurkan bagi
perempuan yang sedang hamil dan yang akan melahirkan, bahkan Alloh
SWT memerintahkan kepada Maryam Al-Adzra (perawan) untuk memakannya
ketika sedang nifas (setelah melahirkan).
Kadar
besi dan Kalsium yang dikandung buah kurma matang sangat mencukupi
dan penting sekali dalam proses pembentukan air susu ibu. Kadar zat
besi dan Kalsium yang dikandung buah kurma dapat menggantikan tenaga
ibu yang terkuras saat melahirkan atau menyusui. Zat besi dan Kalsium
merupakan dua unsur efektif dan penting bagi pertumbuhan bayi.
Alasannya , dua unsur ini merupakan unsur yang paling berpengaruh
dalam pembentukan darah dan tulang sumsum.
Oleh
karena itu Mulai dari sekarang cobalah untuk konsumsi kurma basah
ruthob
1.
Untuk yang perempuan Konsumsi Kurma Ruthob Muda Warna Kuning atau
Hijau, secara rutin dan jangan lupa untuk berdoa ( Sholat wajib 5
waktu jangan tinggal, laksanakan sholat sunnah untuk mendekatkan
kepada ALLAH agar hajat kita dikabulkan, Sholat Tobat 2 rakaat
sesudah sholat isya, sholat hajat meminta apa yang menjadi hajat
kita, malamnya kita bangun jam 2, untuk meminta apa yang kita
kehendaki, semoga apa yang menjadi hajat bapak dan ibu ALLAH
kabulkan. Amin.
2.
Untuk kesuburan sperma dan kualitas vitalitas pria, yang pria / suami
rutin konsumsi kurma ruthob muda warna merah, jangan lupa pendekatan
diri kita kepada ALLAH, semoga apa yang menjadi hajat kita Allah
Kabulkan. Amin.
Selamat
mencoba, semoga Alloh SWT memberikan kemudahan bagi istri anda pada
saat-saat akan melahirkan. Dan semoga anak yang terlahirkan menjadi
anak yang soleh/soleha, taat beribadah dan berguna bagi seluruh umat
manusia.
KHASIAT
KURMA RUTHOB MUDA ( Warna Kuning, Hijau atau Merah )
1. Khasiat Kurma Muda Ruthob warna kuning atau hijau
Untuk
anda yang belum mendapatkan Anak / keturunan,
dan bagi mereka yang ingin agar hidup sehat mari kita konsumsi kurma
muda ruthob ( Warna Merah, Hijau atau Kuning )
Ruthab
juga adalah memakan yang kaya sekali dengan unsur-unsur kalsium dan
besi. Oleh karena itu, Allah SWT menganugerahkannya untuk para
wanita yang sedang nifas. Sebagaimana Allah SWT telah memerintahkan
ibuda Maryam, al-‘Azra, untuk memakannya pada saat nifas,
karena kedua unsur penting seperti besi dan kalsium ada dalam ruthab
ini dengan kadar yang cukup. Ruthab ini pun penting untuk
memproduksi susu dan bayi yang menyusu, mengingat ia dapat mengganti
zat-zat yang hilang dalam tubuh ibu ketika melahirkan atau
ketika menyusui.
Besi
dan kalsium juga merupakan unsur penting bagi pertumbuhan anak yang
sedang menyusui karena keduanya merupakan unsur yang paling
menentukan dalam pembentukkan darah, sumsusm tulang belakang dan
tulang.
Untuk
Kesuburan Pria atau Vitalitas pria Konsumsi kurma Muda ruthob warna
merah
secara continu, Insya Allah apabila baik istri dan suami sudah
mengkonsumsi secara bersama, Insya Allah semoga apa yang
menjadi hajat kita Allah Kabulkan. Amin Ya Rabb.
2.
Keutamaan / Khasiat Kurma Ajwah
Qola rasulullah shollahu ‘alaihi wasallam :
“man tashabbaha kulla yaumin sab’a tamaraatin ‘ajwatan lam yadhurrahu fii dzalikal yaumi summun walaa sihrun”. (shohiihul bukhaari)
Sabda Rasulullah SAW :
“Barang siapa yang makan pagi dengan tujuh butir kurma Ajwah, maka tak akan mencelakainya racun dan sihir dihari itu”. (Riwayat Shahih Al-Bukhari)
Qola rasulullah shollahu ‘alaihi wasallam :
“man tashabbaha kulla yaumin sab’a tamaraatin ‘ajwatan lam yadhurrahu fii dzalikal yaumi summun walaa sihrun”. (shohiihul bukhaari)
Sabda Rasulullah SAW :
“Barang siapa yang makan pagi dengan tujuh butir kurma Ajwah, maka tak akan mencelakainya racun dan sihir dihari itu”. (Riwayat Shahih Al-Bukhari)
Hadits
ini menjelaskan tentang keutamaan sunnah memakan buah kurma ajwah di
pagi hari. Buah kurma sebagaimana di ketahui memang mempunyai khasiat
tertentu untuk pengobatan, seperti untuk meningkatkan kadar gula
darah, kemudian katanya juga bisa untuk mengobati katarak pada mata
dengan memakan paling sedikit 3 buah kurma selama beberapa bulan.
Pada
hadits diatas dikatakan kurma ajwah (yaitu kurma yang
ditanam langsung oleh rasulullah saw di madinah), jadi bukan kurma
yang biasa. Kurma ini bentuknya tidak lebih besar dari kurma yang
lainnya, biasanya hanya setengah ibu jari kita, warnanya lebih hitam
dari kurma yang lain, ada juga yang menyebutnya kurma Nabi,
karena memang ditanam langsung oleh Rasulullah.
Hadits
ini menjelaskan bahwa kurma ajwah bisa untuk menangkal racun dan
sihir, mungkin karena kandungan yang ada di dalam kurma ini yang
menyebabkan bisa untuk menetralisir racun, karena itulah nabi
menganjurkannya memakan 7 buah di pagi hari. Lalu kenapa bisa untuk
menangkal sihir, ini menjelaskan bahwa kurma ini membawa keberkahan
bagi yang memakannya, di sebabkan Nabi saw sendiri yang menanamnya,
bibit dari kurma ini telah bersentuhan dengan tangan baginda Nabi saw
yang mulia, yang memang membawa keberkahan, karena itulah kurma ini
bisa menangkal sihir.
Pohon
kurma ajwah ini masih ada di madinah sampai sekarang, jadi sudah
lebih dari 14 abad atau 1429 tahun sejak pertama kali di tanam oleh
rasulullah saw, jumlahnya hanya sekitar seratusan pohon.
mengingat
khasiatnya kurma ini Ruthob dan Kurma Azwa / Rasul ini., jangan lupa
untuk mengkonsumsinya, berdoa sebelum memakannya, semoga Allah
memberikan kita keturunan Anak - anak yang soleh dan soleha, dan
Allah menjaga kita. Amin Ya Rabbal Alamin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar